Baca Juga
BIMA - Tim Konselor Psikologi Polri yang dipimpin langsung oleh Kapolres Bima Kota, AKBP Didik Putra Kuncoro, S.I.K., M.Si., memberikan trauma healing (proses penyembuhan gangguan psikologis yang disebabkan oleh peristiwa traumatis) kepada warga terdampak banjir bandang di Desa Nanga Wera, Kecamatan Wera, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Langkah ini dilaksanakan sebagai wujud dukungan dan bentuk kepedulian Polres Bima Kota terhadap kondisi psikologis para korban, terutama anak-anak yang mengalami trauma akibat bencana.
“Kegiatan ini kita gelar untuk memberikan dukungan moral kepada para korban, terutama anak-anak, agar mereka bisa kembali tersenyum dan bangkit dari musibah yang mereka alami,” ujar AKBP Didik Putra Kuncoro dalam keterangannya, Sabtu (08/02/2025).
Dalam kegiatan ini, tim konselor melakukan berbagai aktivitas interaktif guna membantu anak-anak melupakan pengalaman traumatis akibat banjir. Mulai dari sesi bermain, bernyanyi bersama, hingga pemberian motivasi agar mereka dapat kembali menjalani kehidupan dengan semangat dan optimisme.
Selain itu, masyarakat dewasa juga mendapatkan bimbingan psikososial, di mana mereka diberikan motivasi untuk bangkit dan menjalani kehidupan dengan lebih kuat. Dukungan moral ini diharapkan dapat mempercepat proses pemulihan psikologis para korban.
Polres Bima Kota menegaskan komitmennya untuk tidak hanya hadir dalam aspek keamanan dan ketertiban, tetapi juga dalam pemulihan sosial pascabencana. Kehadiran pihak kepolisian dalam kegiatan ini disambut baik oleh warga, yang merasa terbantu secara emosional di tengah kondisi sulit yang mereka hadapi.
“Kami berterima kasih kepada pihak kepolisian yang telah peduli dengan kondisi warga di sini. Kehadiran mereka memberikan semangat baru bagi anak-anak dan keluarga yang terdampak,” ujar salah satu warga Desa Nanga Wera.
Dengan adanya trauma healing ini, diharapkan masyarakat Desa Nanga Wera dapat segera pulih dari dampak psikologis yang mereka alami akibat banjir bandang. Selain itu, dukungan pemerintah dan berbagai pihak diharapkan terus berlanjut guna memastikan pemulihan warga berjalan dengan optimal.
“Jajaran kepolisian juga hingga saat ini masih melakukan proses pencarian dan pemantauan situasi pasca banjir di wilayah wera. Kami juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi bencana susulan, serta selalu menjaga solidaritas dalam menghadapi situasi darurat,” tutup Kapolres Bima Kota.(RED)
0 Komentar