BERITA TERKINI

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

header ads

Jelang Pemungutan Suara, Kapolres Bima Kota Himbau Warga Tetap Jaga Persaudaraan

Baca Juga

KOTA BIMA - Kapolres Bima Kota, AKBP Yudha Pranata menghimbau warga Kota Bima maupun Kabupaten Bima untuk tetap menjaga persaudaraan dan mempererat silaturrahmi menjelang Pemilu 2024. 


Dalam konteks politik yang beragam, Kapolres menegaskan pentingnya sikap dewasa dalam menyikapi perbedaan pilihan politik.


"Dalam suasana demokrasi, perbedaan pilihan adalah hal yang wajar dan harus dihargai. Meskipun kita memiliki pilihan warna politik yang beragam, kita tetap satu sebagai bangsa yang menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan," ujar Kapolres.


Himbauan ini disampaikan guna menjaga stabilitas dan kedamaian jelang serta saat pelaksanaan Pemilu. Kapolres mengingatkan agar perbedaan pendapat tidak menjadikan perpecahan di tengah masyarakat.


Sebaliknya, semangat kebersamaan dan kekeluargaan harus terus dijaga demi terciptanya proses pemilihan yang damai dan berintegritas.


"Dalam menghadapi Pemilu, mari kita jaga suasana kondusif di tengah masyarakat. Mari hormati perbedaan pendapat dan berikan contoh sikap dewasa dalam berdemokrasi. Persatuan dan kesatuan adalah kunci keberhasilan kita sebagai bangsa," tutup Kapolres.


Dengan himbauan ini, diharapkan warga Kota Bima dapat menyambut Pemilu dengan sikap yang bijaksana dan menjunjung tinggi semangat kebersamaan serta persatuan sebagai fondasi utama dalam berdemokrasi.



#Anhar Amanan#

Posting Komentar

0 Komentar